Babinsa dan Bhabinkamtibmas Pekalongan Terus Gelorakan Vaksinasi Covid-19 Di Desa Binaan

    Babinsa dan Bhabinkamtibmas Pekalongan Terus Gelorakan Vaksinasi Covid-19 Di Desa Binaan

    Pekalongan - Guna untuk mendukung Program percepatan vaksinasi Covid-19, anggota Babinsa dan Bhabinkamtibmas terus menggelorakan program Vaksinasi Covid-19 di desa binaannya masing-masing setiap harinya.

    Adapun program vaksinasi itu sendiri bertujuan untuk melindungi masyarakat dari keterpaparan Covid-19 khususnya varian baru yaitu Omicron yang perkembangannya cukup cepat, hal itu disampaikan AKBP Dr. Arief Fajar Satria, S.H., S.I.K., M.H., . melalui Kasubsi PIDM Ipda Tamerin, SH, Minggu (30/1/2022).

    Ipda Tamerin pun menyampaikan, suksesnya program Vaksinasi Covid-19 tak luput dari peran para anggota Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang terus menggelorakan program Vaksinasi dan mengajak warga desa binaannya untuk mau divaksin.

    Tamerin pun mengingatkan, ditengah pandemi saat ini pihaknya meminta warga masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan berupa 5 M, walaupun sudah di vaksin.

    "Jadi protokol kesehatan 5 M ini harus tetap dijalankan. Ini tidak bisa ditawar. Agar tidak terjadi penularan Covid-19, " kata Tamerin.

    Edi Purwanto

    Edi Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Guyuran Hujan Yang Lebat Akibatkan Belasan...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pekalongan Pimpin Upacara HUT Satpam...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kebun Ketahanan Pangan Makorem 012/TU Jadi Sarana Edukasi Alam Bagi Anak PAUD
    Polri: Pendaftar Rekrutmen Bakomsus Pangan Hingga Hari Kedua 2.953 Orang
    Hendri Kampai: Berkaca dari Singapura, Pelajaran Berharga untuk Indonesia
    Prajurit TNI AL Ikuti TFG Di HMAS Adelaide
    Dandim 1710/Mimika Sambut Kunjungan Kerja Kasad di Wilayah Kabupaten Mimika

    Ikuti Kami